Selasa, 16 Agustus 2016

KETRAMPILAN FASILITASI untuk PELAYANAN



Fasilitasi adalah cara memimpin yang memberdaya dan partisipatif. Kata 'fasilitasi' berasal dari bahasa Latin untuk 'memudahkan,' dan ketrampilan memfasilitasi esensial untuk semua yang dipanggil untuk menolong orang terlibat dalam pembelajaran, partisipasi dan pertumbuhan dalam iman dan pekerjaan Kristus. Fasilitasi juga menyangkut proses pengelolaan -- menarik orang masuk, menyanggupkan mereka berkontribusi, berkembang dan menjaga tujuan dan nilai yang diterima bersama, serta mencipta tempat yang aman dan produktif supaya semua pihak boleh bertumbuh.

Dalam beberapa dekade yang baru lewat kita menyaksikan meningkatnya ketidaknyamanan dengan model kepemimpinan yang hirarkis. Kepemimpinan kini dilihat bukan terutama tentang menjaga kendali organisasi dan lebih tentang melepas potensi semua orang dalam komunitas yang berbagi nilai dan tujuan yang sama. Buku ini luar biasa menolong menggabungkan teologi, hikmat, studi, pengalaman dan petunjuk untuk segala jenis pemimpin, termasuk mereka yang ingin melihat kaum muda tumbuh dan berkembang.
Mark Berry, Communitu Mission Facilitator and Team Leader
Church Mission Society

Kebanyakan ketrampilan yang dibutuhkan untuk pelayanan perintisan adalah yang justru dikembangkan dalam pelayanan kaum muda dan komunitas. Para perintis dan pembina kaum muda terlibat dalam kebudayaan yang amat partisipatif di mana banyak model lama kepemimpinan tidak lagi tepat. Buku istimewe ini, ditulis oleh tiga praktisi berpengalaman, akan memberi manfaat besar untuk pelayanan gerejawi, kaum muda dan komunitas luas.
The Rt Revd Graham Cray, Archbishops' Missioner and Leader of the Fresh Expressions Team

Buku yang akan mempertajam kemampuan melayani/kerja Anda mulai dari memiliki prinsip dan gaya kepemimpinan, visi-misi, sampai ke kiat-kiat praktis mengembangkan ketrampilan memfasilitasi, mencipta budaya, memimpin rapat, dan banyak lagi. Patut dijadikan buku sumber untuk sepanjang perjalanan karier Anda dalam berbagai konteks.


Tebal 184 hlm, 14,5 x 21 cm, kertas impor; Harga Rp. 60,000.-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar